Saturday, February 14, 2015

CHEF YULIA PUNYA RASA

Sore di teras café Chef Yulia memang luar biasa. Menikmati cemilan- cemilan racikan tangan langsung dari siempunya café, sambil menikmati “rasa” senja yang mulai menggelincir dan celoteh anak- anak yang bermain kejar- kejaran di di depan café. Saya sendiri sibuk bernostalgia dengan masa kecil Saya. Berlari adalah “nafas” bagi anak- anak. Coba perhatikan… Anak- anak selalu suka berlari, walaupun tempat yang akan mereka tuju sangat dekat. Seolah- olah jarak dan waktu itu semuanya panjang bagi mereka, sehingga  mereka ingin cepat- cepat mempersingkatnya.


Setelah menghabiskan sepotong kue tart coklat, sepiring agar- agar coklat datang di meja Saya dan langsung menghilangkan nostalgia Saya. Dua potong agar- agar dengan hiasan dua buah cherry di sampingnya. Agar- agar tersebut dibentuk sedemikian rupa sehingga membentuk suatu kawah di mana kucuran fla (saus yang terbuat dari campuran tepung terigu dan susu) memenuhinya. Hmmm, kita namakan saja agar- agar ini “agar- agar vulkano” :D

Rasa coklat yang kental dan sangat terasa di lidah langsung menyerang tenggorokan Saya saat suapan pertama sampai di mulut. Rasa fla-nya juga memberikan efek ketagihan untuk cepat- cepat memasukan suapan kedua ke dalam mulut. Tekstur kepadatan agar- agarnya sangat pas di lidah. Nambah lagi aahh… Tambuah ciek… :D . Bisa- bisa balik lagi nih nongkrong ke Puri Malaka Q.20, café –nya Chef Yulia.

 Tidak terasa, sudah tiga porsi agar- agar menghilang ke dalam lambung Saya. Anak- anak masih berlarian di depan sana, senda gurau mereka kembali membangkitkan nostalgia.


Bams@2015



BAMS2 photo BAMS2.jpg YULI2 photo OELIEL2.jpg ZAKI photo ZAKI.jpg RAIHAN photo RAIHAN.jpg RAKAN photo RAKAN.jpg KEENAN photo KEENAN.jpg

No comments:

Post a Comment